Minggu, November 10, 2013

Mensos luncurkan website pahlawan

Pahlawan center adalah salah satu wadah penanaman dan pelestarian nilai kepahlawanan, keperintisan dan kesetiakawanan sosial yang berbasis teknologi informasi (ANTARA/Adeng Bustomi)

Jakarta (ANTARA News) - Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri meluncurkan website tentang pahlawan dengan nama www.pahlawancenter.com tepat pada peringatan Hari Pahlawan 2013.

"Website ini berisi mengenai data pahlawan nasional mulai dari riwayat singkat perjuangan sampai dengan dimakamkan," kata Sekjen Kemensos Toto Utomo Budi Santosa di Jakarta, Minggu.

Peluncuran dilakukan di gedung konvensi Taman Makam Pahlawan Nasional (TMPN) Kalibata usai upacara peringatan Hari Pahlawan yang dipimpin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Menurut dia, data-data mengenai pahlawan nasional sudah tersusun rapi terutama di TMPN Kalibata, namun untuk pertama kalinya dibuat secara online sehingga mudah diakses.

"Aksesnya terbuka untuk umum dan akan diperbarui terus," tambah dia.

Sebelumnya ada usulan dari keluarga pahlawan agar dalam website tersebut juga terdata silsilah pahlawan hingga sampai ahli warisnya sehingga bisa memudahkan para ahli waris untuk berkumpul.



View the original article here



Peliculas Online

Tidak ada komentar:

Posting Komentar